Thursday, July 28, 2016

5 Tahap yang Akan Kalian Lalui Ketika Move On

Move On sangat terkait dengan perpisahan, dan yang sering teringat dari kata perpisahan hanyalah rasa sakit. Mungkin ada hal yang tak sempat diungkapkan, ada hal yang tak sempat terselesaikan, ada kesalah pahaman yang sulit diluruskan hingga ada hati yang sebenarnya ingin bertahan dan berjuang hingga rasa sakit yang tak terelakan kerap kali menyiksa. Dan dari situlahChameleon Project mencoba menyimpulkan 5 tahap ketika move on.
     1.    Masa Rapuh/Meratapi
Masa ini adalah masa dimana kita merasa sedih, merasa bahwa sakit terus menghampiri, menyiksa hingga dasar hati. Ya wajar saja ketika kita kehilangan atau berduka pasti akan teringat dengan tempat dimana kalian habiskan waktu bersama, atau mungkin kenangan akan suatu barang dari sang mantan.
Menangislah jika perlu, karena air mata dapat melegakan hatimu.
     2.    Masa Menyesali Diri
Dimasa ini kalian akan meras bahwa diri kalian bisa lebih baik dari apa yang kalian lakukan dimasa silam tetapi sebuah kesalahan akan mencoret tindakan baik kalian, maka yang diingat oleh mantan kalian adalah perbuatan buruk kalian, untuk itu tidak usah disesali, perbaikilah diri kalian agar dapat menyempurnakan cinta dengan pasangan baru kalian.
     3.    Masa Berfikir
Sering kali dimasa ini kalian harus mempersiapkan dirimu untuk menjalani rencana yang lebih indah dalam hidup mu, menata kembali masa depan dan bersiap untuk membuka hati untuk orang lain agar kalian memiliki teman untuk menyongsong masa depan.
     4.    Masa Perubahan Pola Pikir
Dalam setiap kejadian kalian pasti akan menerima hikmahnya, dimasa ini lah kalian akan menelusuri kesalahan kalian sehingga merubah pola piker kalian dalam menjalin hubungan, Contoh : Memarahi pacar -> Menasehati pacar SO PERFECT guys, you can do it.
     5.    Masa Merelakan/Ikhlas
Dimasa ini kalian akan menemukan ketenangan hati, dimana kalian bisa merelakan sang mantan untuk berdampingan dengan pasangan pilihannya. Kedewasaan seseorang akan diakui ketika orang itu mampu merelakan apa yang benar-benar dia inginkan.


Memang tidak mundah untuk merelakan orang yang kita sayang, tetapi dengan melewati fase Move On kalian akan mendapatkan sesuatu yang lebih berarti dari yang sebelumnya, ingatlah bahwa tidak ada sesuatu yang digantikan selain itu lebih indah dari yang sebelumnya.
Chameleon Project.
Load disqus comments

4 comments